Guna meningkatkan produktivitas, pengetahuan, dan semangat karyawan, PT Sinarmonas Industries baru-baru ini kembali mengadakan acara webinar atau seminar secara daring yang ditujukan untuk seluruh karyawan baik yang berada di kantor pusat Jakarta, pabrik di Tanggerang, maupun di seluruh kantor cabang sinarmonas Industries yang tersebar di seluruh Indonesia.
Materi yang disampaikan kali ini adalah “Pengenalan Produk Solar Panel” dengan pembicara Bapak Ali Imron, selaku Product Planning Inventory Control (PPIC) PT. Jembo Energindo. Sebagai salah satu distributor resmi dari produk Jembo Energindo, PT Sinarmonas Industries berharap agar seluruh karyawannya dapat lebih mengenal produk Panel Surya dari Jembo Energindo.
Pelatihan “Pengenalan Produk Solar Panel” sangat penting bagi PT Sinarmonas Industries di tengah semakin meningkatnya peminat produk Panel Surya Jembo Energindo dan untuk tetap menjaga komitmen perusahaan dalam memberikan pelayanan yang maksimal kepada seluruh pelanggan.
Selain mendengarkan pemaparan dari pemateri, seluruh peserta juga berkesempatan untuk melakukan tanya jawab secara langsung di akhir sesi. Seluruh karyawan PT Sinarmonas Industries juga dapat mempelajari kembali materi yang sudah diberikan melalui halaman LMS di www.lms.sinarmonas.co.id.
(Dade)PT Sinarmonas Industries turut berpartisipasi dalam acara The 6th Indonesia Internet Expo & Summit (IIXS) 2024.
SelengkapnyaPT Sinarmonas Industries menghadiri perayaan Hari Ulang Tahun ke-51 PT Jembo Cable Company Tbk. serta peluncuran logo baru Jembo Cable.
SelengkapnyaSinarmonas Industries adakan Training Penanggulangan Kebakaran Kelas D pada 13-15 Mei 2024.
SelengkapnyaBertepatan dengan usia Jembo Cable yang ke 50 tahun yang menandakan lebih dari 5 dekade memberikan kontribusi dalam menyediakan kabel berkualitas,
SelengkapnyaPT Sinarmonas Industries sukses menyelenggarakan Rapat Kerja Tahunan 2023, dengan tema
SelengkapnyaLearning Management System atau disingkat LMS Sinarmonas merupakan platform pelatihan online khusus untuk seluruh karyawan PT. Sinarmonas Industries, sebagai bentuk program pengembangan karyawan dengan menyesuaikan kondisi terkini. Platform ini diharapkan dapat memberikan kemudahan kepada seluruh karyawan untuk dapat mengakses materi pelatihan dimanapun dan kapanpun.
Selengkapnya